Top User

Channel TV yang Menyiarkan Piala Dunia U-17 2025

shape image

Channel TV yang Menyiarkan Piala Dunia U-17 2025

Channel TV yang Menyiarkan Piala Dunia U-17 2025 - Piala Dunia U-17 FIFA 2025 adalah edisi ke-20 dari Piala Dunia U-17 FIFA, turnamen sepak bola remaja putra internasional tahunan yang diikuti oleh tim-tim nasional di bawah usia 17 tahun asosiasi anggota FIFA. Turnamen ini akan diselenggarakan di Qatar pada 3–27 November 2025.

Channel TV yang Menyiarkan Piala Dunia U-17 2025

Turnamen ini akan menjadi edisi pertama dengan siklus tahunan yang diadopsi oleh FIFA untuk Piala Dunia U-17 dan yang pertama kali dimainkan dengan format 48 tim, dari sebelumnya dua tahunan dengan 24 tim. Sebagai bagian dari perubahan ini, FIFA juga memutuskan untuk memberikan hak kepada Qatar sebagai tuan rumah untuk periode lima tahun mendatang dari 2025 hingga 2029. Edisi ini merupakan peringatan ulang tahun ke-40 Piala Dunia U-17 FIFA.


Jerman adalah juara bertahan, setelah meraih gelar juara perdana pada 2023.

Sampai saat ini belum ada stasiun tv yang menginformasikan tentang hak siar Piala Dunia U17 2025, biasanya EMTEK Group atau MNC Group yang menyiarkan seluruh pertandingan, namun, saat ini belum ada kabar sama sekali.

Anda bisa menonton aksi timnas indonesia u17 secara live streaming melalui website atau aplikasi FIFA Plus melalui link ini Link Live Streaming Piala Dunia U17 2025 Qatar >>

Bagaimana untuk para pengguna tv satelit parabola seperti K-Vision, Nex Parabola, Nusantara HD, apakah bisa nonton? sayangnya karena belum ada informasi apapun terkait ini, satu-satunya untuk menyaksikan pertandingan Piala Dunia U17 2025 hanya lewat Live Streaming FIFA Plus.

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025

Selasa, 4 November 2025
Indonesia vs Zambia
Kick off 22.45 WIB

Jumat, 7 November 2025
Brasil vs Indonesia
Kick off 22.45 WIB

Senin, 10 November 2025
Honduras vs Indonesia
Kick off 21.45 WIB.

Selengkapnya silahkan baca di Google News
© Copyright 2018 - 2025 Pulsapedia.com

Form WhatsApp

This order requires the WhatsApp application.

Order now